Bertanggung jawab dan memelihara segala asset perusahaan (benda bergerak maupun tidak bergerak) termasuk kesiapan kendaraan operasional, perpanjangan surat-surat kendaraan dan legalitas perusahaan. Menerima laporan segala kerusakan fasilitas dan asset perusahaan untuk selanjutnya dilakukan perbaikan atau permintaan pembelian sesuai dengan SOP (stok minimal & maksimal). Membuat laporan data service kendaraan, dan diinput ke dalam system apabila diperlukan. Membuat rekapitulasi absensi karyawan, mencocokan dengan lampiran/form absensi. Melakukan arsip & dokumentasi file karyawan.